Wisuda Ke 32 STKIP PGRI Nganjuk

Wisuda Ke 32 STKIP PGRI Nganjuk

Nganjuk- Rapat Senat Terbuka STKIP PGRI Nganjuk dilaksanakan Selasa (7/10/2015) di gedung Juang 45 Nganjuk. Acara yang juga merupakan prosesi wisuda bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan studi di STKIP PGRI Nganjuk.Prosesi dibuka pukul 08.30 Wib yang dihadiri segenap civitas akademika STKIP PGRI Nganjuk, Muspida Kabupaten Nganjuk, PD PGRI Jawa Timur, Kopertis Wil 7 Jawa Timur,YPLP-PT PGRI Nganjuk, PGRI Kabupaten Nganjuk dan semua Wisudawan beserta Orang tua.
w33 

Wisuda yang digelar ke-32 ini terdiri dari 4 Program studi diantaranya Prodi PPKn, Pend. Ekonomi, Pend.Matematika,dan Pend. Bahasa Inggris dengan jumlah keseluruhan 243 Peserta.Rapat Senat Terbuka STKIP PGRI Nganjuk dibuka secara resmi oleh Ketua STKIP PGRI Nganjuk Dra Vera Septi Andrini, MM dengan didampingi para Pembantu Ketua dan Ketua Program Studi.Acara dikemas secara apik dan khidmat melalui prosesi Tarian tradisional yang mengiringi kehadiran para Pimpinan STKIP PGRI Nganjuk .dilakukan pula prosesi pemindahan tali sebagai penanda resminya wisudawan sebagai masyarakat dengan gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) yang disandangnya.
wisuda ke-32 STKIP PGRI Nganjuk juga diisi Orasi Ilmiah oleh DR Hari Wahyono,M.Pd yang mengambil Tema ‘Me reka Revitalisasi Pendidikan Menumbuhkan Asa Kegemilangan Anak Bangsa’ . yang diharapkan lulusan STKIP PGRI Nganjuk mampu memanfaatkan serta menerapkan keilmuannya secara profesional bagi masyarakat. Acara di akhiri dengan pemberian penghargaan oleh BTN cabang Nganjuk kepada para para wisudawan terbaik dan berprestasi.Ketua STKIP PGRI Nganjuk menyampaikan Pesan dan harapan kepada semua wisudawan yang telah menyandang gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) untuk berperan aktif serta meningkatkan kemmapuannya dalam memajukan Pendidikan di masyarakat dan tidak pernah berhenti untuk belajar dalam rangka menghadapi persaingan MEA yang segera diberlakukan di tahun 2016.
w31



 Anda Juga Bisa Kirim Berita ke OkeNyus.com - Cek Di Sini 

 

.

 SEPUTAR NGANJUK 
Baca Yang Lainnya...

.

 HUBUNGAN 
Baca Yang Lainnya...

.

 TEKNOLOGI 
Baca Yang Lainnya...

.

 UNIK 
Baca Yang Lainnya...

.

 KESEHATAN 
Baca Yang Lainnya...