Napak Tilas M Yasin Transit Di Kabupaten Nganjuk

Napak Tilas M Yasin Transit Di Kabupaten Nganjuk

Jajaran Pemerintah Kabupaten Nganjuk dan Polres Nganjuk menyambut kedatangan rombongan Napak Tilas Pahlawan Nasional HM Yasin di Pendopo Kabupaten Nganjuk pada Senin, 18 Januari 2016. Rombongan diterima oleh Wakil Bupati Nganjuk KH Abdul Wachid Badrus MPdI, Kapolres Nganjuk AKBP M Darwis dan Forum Pimpinan Daerah Kabupaten Nganjuk. Setelah istirahat hamper selama satu jam, rombongan melanjutkan perjalanan menuju rute selanjutnya.



Seperti diketahui bahwa Napak Tilas regu beranting dalam rangka sejarah perjuangan Pahlawan Nasional (alm) Komjen Pol (purn) HM Jasin, diawali yang belangsung di Alun Alun Madiun. Kapolda Jatim, Irjen Anton Setiadji didampingi Kapolres Madiun Kota dan Kapolres Madiun Kabupaten memberangkatkan Napak Tilas tersebut. Dalam kesempatan itu, Kapolda Jatim mengatakan sekelumit tentang sejarah sosok (alm) Komjen Pol Dr HM Jasin (purn), yang oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) melalui Keppres Nomor 116/TK/2015 tertanggal 4 Nopember 2015 dianugerahi gelar Pahlawan Nasional. Sejarah M Jasin diantaranya pada waktu itu, mengikuti puncak pertempuran yang terjadi 10 Nopember 1945 (Hari Pahlawan) yang merupakan pertempuran Surabaya.
Pertempuran ini melibatkan M Jasin dan pasukan Polisi Istimewa. Prof DR Roeslan Abdulgani dan Bung Tomo, adalah merupakan teman seperjuangan Almarhum. Selain di Polri, M Jasin juga pernah menjabat sebagai anggota DPA, MPRS RI, MPR RI, dan Duta Besar Tanzania pada tahun 1967 sampai 1971.
----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Pengen Update Berita Terbaru Klik Disini BERITA TERBARU
Atau pengen Update Berita Seputar Nganjuk Klik Disini :
Semoga Dapat Bermanfaan dan Menambah Pengetahuan Kita Semua
Update Wawasanmu di sini, di OkeNyus.com
 ----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------



 Anda Juga Bisa Kirim Berita ke OkeNyus.com - Cek Di Sini 

 

.

 SEPUTAR NGANJUK 
Baca Yang Lainnya...

.

 HUBUNGAN 
Baca Yang Lainnya...

.

 TEKNOLOGI 
Baca Yang Lainnya...

.

 UNIK 
Baca Yang Lainnya...

.

 KESEHATAN 
Baca Yang Lainnya...